Search
Wednesday 15 August 2018
  • :
  • :

Sulut Siap Gelar Baksos Tagana Tingkat Nasional dan ASEAN+3 Tahun 2017

Sulut Siap Gelar Baksos Tagana Tingkat Nasional dan ASEAN+3 Tahun 2017

SULUT, Swarakawanua.com – Rapat koordinasi Bakti Sosial (Baksos) Taruna Siaga Bencana (Tagana) tingkat Nasional dan ASEAN ke 11 plus tiga negara, resmi digelar Kamis (12/10) di ruang FJ Tumbelaka Kantor Gubernur.

Menurut Adi Karyono Direktur Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam Kementerian Sosial (Kemensos) Indonesia, sistem penanggulangan bencana ini ada klaster-klaster, dan Kemensos termasuk di klaster pengungsian perlindungan dan logistik,

“Untuk data, ada 35 ribu lebih Tagana di Indonesia sedangkan di Sulut sebanyak 694 Tagana yang sudah memasuki 13 tahun.Dan setiap tahun kita melakukan jambore pertemuan nasional untuk memberikan penghargaan kepada Tagana yang sehari-harinya melaksanakan tugas,” jelasnya sembari menambahkan baksos Tagana ini merupakan kegiatan nasional ke 11 dimana tiga tahun terakhir telah melibatkan ASEAN plus tiga negara yakni Korea, Cina dan Jepang.

Ditambahkannya, kegiatan seperti ini telah dilaksanakan di Palembang, Balikpapan dan sekarang giliran Sulut yang akan menjadi tuan rumah,

“Dan penentuan lokasi tuan rumah telah ditunjuk Minahasa dan Tomohon, dimana pada pertemuan lalu pak Gubernur Olly menyatakan siap, sehingga direalisasikan,” katanya seraya meminta kegiatan ini bukan hanya tanggung jawab Pemerintah Pusat melainkan provinsi dan Kabupaten/Kota dimana kegiatan ini bertujuan untuk pembinaan Tagana, konsolidasi Tagana tingkat nasional dan pelaksanaan kiprah nyata Tagana.

Senada dengan itu Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Daerah Sulut Grace Punuh merasa bangga Sulut menjadi tuan rumah event berskala nasional dan ASEAN ini,

“Saya berharap masyarakat Sulut dapat mendukung kegiatan ini serta menyukseskan keamanan, karena nantinya banyak tamu dari ASEAN plus 3 negara yang akan datang.Sehingga diharapkan Sulut menjadi tuan rumah yang baik untuk kegiatan yang dijadwalkan (23-27/10),” ujarnya mengharapkan kegiatan ini dapat berjalan baik.

Diterangkannya, Tagana ini adalah relawan yang nantinya akan melaksanakan baksos terutama mengangkat eceng gondok di Tondano di samping ada lomba water rescue, parade nusantara diikuti 34 Provinsi di Indonesia yang bakal menggunakan baju Tagana dan pakaian adat,

“Bahkan ada event Tagana goes to school dan juga ada dari Asean yang meninjau dan melihat lomba-lomba.Sehingga kita harapkan faktor pendukung seperti hotel, penerbangan dan transportasi betul-betul siap.Selain itu pelaksanaan Jambore akan dilaksanakan di Stadion Maesa Tondano,” tukasnya berharap sinergitas antara panitia Pusat dan Kabupaten/Kota terus terpelihara dalam menyukseskan event ini.

Ditanya mengapa sulut dipilih sebagai tuan rumah, dia mengungkapkan karena Sulut ada indeks resiko bencana dan merupakan peta potensi bencana, namun ada penanganan terbaik lewat Tagana.

Sementara Gubernur Olly Dondokambey melalui Asisten I Setdaprov Sulut Jhon Palandung mengharapkan kegiatan ini sukses begitu pun persiapannya,

“Termasuk panitia-panitia membentuk koordinasi apa-apa yang kurang, dan kita harapkan apa yang menjadi tanggung jawab dapat dilaksanakan, juga diminta Kabupaten Kota dapat berpartisipasi menyukseskan event besar ini,” kuncinya. (Egen

 

 

 

sumber :

http://swarakawanua.com/sulut-siap-gelar-baksos-tagana-tingkat-nasional-dan-asean3-tahun-2017/




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *